Hasil Final India Open 2023: Juara Dunia Asal Malaysia Tersungkur

  • Whatsapp

KOMPAS.com – Ganda putra asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, tersungkur pada final India Open 2023.

Read More

Chia/Soh harus puas menjadi runner up setelah takluk dari ganda putra non-unggulan China, Liang Wei Kang/Wang Chang, Minggu (22/1/2023) sore WIB.

Bertanding di K. D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Chia/Soh sebenarnya berhasil mengunci gim pertama dengan kemenangan 21-14.

Namun, Chia/Soh selaku ganda putra unggulan ketiga gagal mempertahankan performanya.

Chia/Soh harus puas menjadi runner setelah kalah pada dua gim selanjutnya dengan skor 19-21 dan 18-21.

Kekalahan dari Liang/Wang semakin memperpanjang puasa gelar Chia/Soh.

Kali terakhir Chia/Soh naik podium juara terjadi tahun lalu di panggung Kejuaraan Dunia atau BWF World Championships 2022.

Setelah menjadi juara dunia 2022, performa Chia/Soh mendadak menurun dan hanya bisa satu kali menapak final dalam lima turnamen terakhir.

Kekalahan pada final India Open 2023 sekaligus memperburuk catatan tidak pernah menang Chia/Soh ketika menghadapi Liang/Wang menjadi 0-3.

Di sis lain, kemenangan Liang/Wang menyelamatkan wajah China di India Open 2023.

China sebenarnya mengirim tiga perwakilan ke final India Open 2023.

Dua finalis asal China lainnya adalah Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (ganda campuran) dan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (ganda putri).

Namun, Wang/Huang dan Chen/Jia harus puas menjadi runner up karena mundur dari partai final India Open 2023.

Dikutip dari BWF, kedua pasangan China itu mundur karena Wang Yi Lyu dan Jia Yi Fan menderita sakit diare.

Dengan demikian, gelar ganda putri dan ganda campuran India Open 2023 menjadi milik wakil Jepang.

Ganda putri Jepang yang berhak naik podium juara India Open 2023 tanpa bertanding adalah Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Adapun gelar ganda campuran India Open 2023 menjadi milik Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Berbeda dari Yuta/Arisa dan Matsuyama/Shida, Akane Yamaguchi selaku finalis asal Jepang lainnya harus puas menjadi runner up India Open 2023.

Akane Yamaguchi gagal juara setelah kalah dalam drama tiga gim dari tunggal putri unggulan kedua asal Korea Selatan, An Se Young.

Kemenanagan itu membuat An Se Young sukses membalaskan dendam kekalahan dari Akane Yamaguchi pada final Malaysia Open 2023 pekan lalu.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

#Hasil #Final #India #Open #Juara #Dunia #Asal #Malaysia #Tersungkur

Klik disini untuk lihat artikel asli

Related posts