KOMPAS.com – Kota Jakarta dengan wilayahnya yang luas sudah pasti memiliki banyak nama tempat yang berbeda-beda. Adapun uniknya, tidak sedikit nama tempat di Jakarta yang berawalan kata “Ci”.
Jika diartikan, Ci sendiri merupakan kosakata bahasa sunda dari kata “Cai”. Kata “Cai” memiliki arti air atau sungai.
Jakarta Pusat
Di Jakarta Pusat, ada juga nama daerah yang menggunakan awalan Ci. Seperti Cideng dan Cikini. Seperti Cideng misalnya diambil dari kata Ci yang berarti air dan deng dari Hideung yang artinya hitam.
Jakarta Timur
Tidak hanya Jakarta Pusat, Jakarta Timur juga memiliki beberapa nama daerah yang menggunakan kata “Ci” yakni Cipayung, Cipinang, Cililitan, Cijantung, Ciracas dan Cilangkap.
Beberapa nama tersebut tentu punya makna sendiri sendiri. Seperti Cipayung, Zaenuddin HM dalam bukunya 212 Asal-Usul Djakarta Tempo Doeloe (2012), menyebut bahwa dinamakan Cipayung karena dulu ada sungai yang sering meluap saat turun hujan.
Banyak orang berbondong-bondong memakai payung untuk melihat luapan sungai. Oleh karena itu lah banyaknya orang memakai payung menjadi nama daerah Cipayung.
Jakarta Selatan
Jakarta Selatan juga punya beberapa daerah berawalan Ci seperti Cilandak, Cipete, Cipedak, Ciganjur, Cipulir dan Cikoko.
Cipete misalnya, masih dalam buku yang sama, konon dinamakan Cipete karena di daerah tersebut dipenuhi pohon pete di dekat sungai sehingga dinamakan Cipete.
Begitu pula dengan sejumlah nama jalan di Kebayoran Baru yang diambil dari nama daerah di Jawa Barat seperti Jalan Cikajang, Jalan Cibulan, Jalan Cisanggiri, Jalan Ciomas, dan sebagainya.
Jakarta Utara
Jakarta Utara memiliki daerah yang berawalan dari kata Ci yakni Cilincing. nama Cilincing diambil dari nama ilmiah pohon jenis Averhrhoa Carambola L atau belimbing wuluh. Pohon ini diyakini banyak tumbuh di sekitar daerah Cilincing.
- Cideng
- Cikini
- Cipayung
- Cipinang
- Cililitan
- Cijantung
- Ciracas
- Cilangkap
- Cilandak
- Cipete
- Cipedak
- Ciganjur
- Cipulir
- Cikoko
- Cilincing
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
#Nama #Tempat #Jakarta #yang #Berawalan #Halaman
Klik disini untuk lihat artikel asli