[POPULER NASIONAL] Relawan Jokowi Mania Dicopot dari Komisaris Anak BUMN | Jokowi Bolehkan Mudik Lebaran

  • Whatsapp

JAKARTA, KOMPAS.com – Berita tentang Ketua Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer yang dicopot dari posisi komisaris anak perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), PT Mega Eltra, menjadi salah satu yang terpopuler di kanal Nasional pada Rabu (23/3/2022) kemarin.

Read More

Selain itu, berita tentang keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengizinkan mudik Lebaran 2022 dengan syarat sudah vaksinasi booster juga cukup banyak dibaca.

1. Ketua Relawan Jokowi Mania Immanuel Ebenezer Dicopot dari Komisaris Anak BUMN

Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer dicopot sebagai komisaris di anak perusahaan BUMN, PT Mega Eltra. Kabar tersebut dikonfirmasi oleh Immanuel sendiri saat dihubungi Kompas.com, Rabu (23/2/2022).

“Ya hal itu benar,” ujarnya.

Immanuel menuturkan, pemberhentian dirinya sebagai komisaris telah diberitahukan. Namun, hingga saat ini alasan pemberhentian itu tidak dijelaskan.

“Diberhentikan. Sudah diberitahu, tetapi alasannya tidak diberitahu. Tanpa alasan,” lanjut Ebenezer.

Sebagaimana diketahui, baru-baru ini Immanuel Ebenezer menjadi saksi meringankan bagi terdakwa Munarman dalam lanjutan sidang dugaan tindak pidana terorisme di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur pada 23 Februari 2022.

Saat disinggung apakah pencopotannya terkait dengan hal itu, Ebenezer menduga hanya sebagai momentum. Pasalnya, dia menilai ada banyak pihak yang tak senang jika dirinya kerap melontarkan kritik terhadap kinerja para pembantu Presiden Joko Widodo yang berkinerja buruk.

“Saya kira itu hanya sebagai momentum. Peristiwa saya hadir sebagai saksi itu dijadikan sebagai celah untuk mencopot,” jelasnya.

REUTERS/ANDY BUCHANAN via ABC INDONESIA Lowy Institute mengatakan bahwa Jokowi telah menegaskan posisinya sebagai pemimpin di kawasan regional.

2. Jokowi Persilakan Masyarakat Mudik Lebaran, Syaratnya Sudah Vaksinasi Booster

Presiden Joko Widodo memastikan bahwa masyarakat diperbolehkan mudik pada Lebaran tahun 2022. Namun, hanya yang sudah divaksin lengkap dan mendapat booster atau vaksinasi dosis ketiga yang boleh pulang ke kampung halaman.

“Bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik Lebaran juga dipersilakan, juga diperbolehkan,” kata Jokowi dalam konferensi pers daring, Rabu (23/3/2022).

“Dengan syarat sudah mendapatkan dua kali vaksin dan satu kali booster, serta tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tuturnya.

Pada Ramadhan tahun ini, pemerintah juga membolehkan umat Islam untuk melaksanakan tarawih berjamaah di masjid. Syaratnya, jemaah wajib menerapkan protokol kesehatan ketat. Meski begitu, pejabat dan pegawai pemerintah belum dibolehkan berbuka puasa bersama atau menggelar open house pada Lebaran nanti.

Jokowi mengatakan, situasi pandemi virus corona di Indonesia belakangan menunjukkan perbaikan. Oleh karenanya, dilakukan sejumlah pelonggaran jelang bulan suci Ramadhan. Namun demikian, presiden tetap mengingatkan pentingnya disiplin protokol kesehatan.

“Saya minta kita semuanya tetap menjalankan protokol kesehatan, disiplin menggunakan masker wajah, mencuci tangan, dan menjaga jarak,” kata kepala negara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram “Kompas.com News Update”, caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

#POPULER #NASIONAL #Relawan #Jokowi #Mania #Dicopot #dari #Komisaris #Anak #BUMN #Jokowi #Bolehkan #Mudik #Lebaran #Halaman

Klik disini untuk lihat artikel asli

Related posts